Melihat GB Anak Hari 7

Gaya Belajar Anak hari ke 7
Game Level 4
BUNDA SAYANG

Stimulus hari ini lebih pada kegiatan yang bersifat meningkatkan kemampuan motorik halus dan kasar.
Kemampuannya menyampaikan perasaan sudah sangat bagus,
Stimulus:
Melihat cara berpakaian orang tua ketika mau pergi
Kepekaan :
1. Selalu bahagia ketika melihat abinya menyalakan motor dan segera mengejar (brangkang) untuk ikut. Jika suara motor yang ia dengar melaju tanpa pamit maka menangislah dia. Kegiatan pagi sering diajak abi belanja.
2. Melihat ummi memakai jilbab dan baju panjang, sudah pasti akan keluar rumah. Dan langsung inisiatif untuk ikut.
Saya lihat, ini adalah kemampuan audiovisual.

Stimulus 2 :
Melihat pohon yang bergerak karena angin. Warna hijau dan berserak - serak.
Respon :
Terlihat nyaman dan berbinar - binar. Fokus memperhatikan obyek yang sedang bergerak, sesekali tersenyum seperti orang dewasa. Visual

Stimulus 3:
Memasukan mainan ke keranjang, ummi yang memasukan banyak, dia memasukan 1 kemudian diambil lagi dengan cara keranjang digulingkan. Begitu seterusnya.
Makan sendiri (adegan banting - banting piring).
Respon :
Mengambil dan melempar mainan, sesekali melempar malah jatuh ke belakang. Kemampuan motorik halus untuk mengambil makanan yang kecil dan masih hangat sudah terlihat. Yang kecil terpegang dan kalau belum terpegang blm berhenti berusaha. Makanan hangat dia langsung angkat tangan.
Kinestetik

#tantanganharike7
#tantangan10hari
#gayabelajaranak
#bundasayangiip


Fitriani Sri Winarsih
Tangerang Selatan

Komentar